Penjelasan Amitabha
Sutra Karya Master Ou Yi
Bagian 12
Bait Sutra :
shè lì fó jí lè guó tǔ
舍 利 弗 。 極 樂 國 土 ,
chéngjiù rú shì gōng dé zhuāng yán
成 就 如 是 功 德 莊 嚴 。
Sariputra, Tanah Suci Sukhavati dan segala
kewibawaannya terwujud berkat jasa kebajikan dari tekad Buddha Amitabha dan buah
hasil melatih diri selama berkalpa-kalpa.
Penjelasan :
Lingkungan hunian Alam Sukhavati merupakan wilayah
yang amat luas, semua ini terwujud berkat jasa kebajikan dari tekad agung
Buddha Amitabha.
Para Buddha di sepuluh penjuru memiliki
kebijaksanaan, kemampuan kebajikan dan bakat yang setara, tekad menyelamatkan
para makhluk juga serupa, tetapi metode yang digunakan untuk menjemput para
makhluk adalah berbeda, jalinan jodoh yang tidak sama.
Buddha Amitabha dan para makhluk di sepuluh penjuru
alam memiliki jalinan jodoh yang amat istimewa, jalinan jodoh dan tekad ada
kaitannya. Meskipun setiap melakukan kebaktian, kita selalu membaca “Bertekad
menyelamatkan para makhluk yang tak terhitung jumlahnya”. kenyataannya hati kita
tak selapang ini, kalau bisa terpikir untuk menyelamatkan negara sendiri saja
sudah amat lumayan, tetapi ini masih terbatas.
Satu Buddha mampu menjadikan satu maharibu dunia
sebagai wilayah pengajaranNya, hanya Buddha Amitabha yang memiliki kekuatan
tekad yang tak terhingga dan tanpa batas, wilayah pengajaranNya adalah tanpa
batas.
Pada saat masih menjalani pelatihan diri,
membangkitkan tekad yang tidak serupa, para Buddha akan menuju ke alam yang
memiliki jalinan jodoh denganNya, untuk menyelamatkan para makhluk di alam
tersebut. Tetapi alam tersebut memang sudah ada sejak semula, jadi harus
menyesuaikan diri dengan alam tersebut untuk mewujudkan misi penyelamatanNya. Sedangkan
Alam Sukhavati diciptakan oleh Buddha Amitabha, setiap praktisi yang berniat
terlahir ke Alam Sukhavati, harus memenuhi syarat yakin, bertekad dan melafal
Amituofo, bila tidak demikian maka tidak mempunyai harapan bisa terlahir ke
Alam Sukhavati.
Kekuatan tekad Buddha Amitabha sungguh tak
terbayangkan, luas nan mendalam, menimbun jasa kebajikan berkesinambungan
selama berkalpa-kalpa. para makhluk di sepuluh penjuru alam, yang terlahir di
Alam Sukhavati, memperoleh pembebasan dan terselamatkan. Bersamaan itu pula semua
Buddha di sepuluh penjuru juga turut memberkati Buddha Amitabha, Alam Sukhavati
dan seluruh penghuni Alam Sukhavati.
Di Alam Saha ini, kondisi masyarakat yang
bergejolak, cuaca yang ekstrim, korupsi merajalela dan penyalahgunaan wewenang
kekuasaan, coba bandingkan dengan Alam Sukhavati. Orang pintar pasti akan segera
tercerahkan, melepaskan segala kemelekatan, menfokuskan pikiran melafal
Amituofo, bertekad lahir di Alam Sukhavati.
Tekad agung Buddha Amitabha, mewujudkan sebuah
tempat pelatihan diri yang sangat mendukung. Ada tekad maka ada pelaksanaannya,
48 tekad Buddha Amitabha seluruhnya telah terwujud dengan sempurna, Beliau
telah mencapai KeBuddhaan sejak 10 kalpa yang lalu, membuktikan bahwa setiap butir
tekadNya telah dipenuhiNya.
Demikian pula dengan diri kita yang sedang menjalani
pelatihan diri, seluruh tekad yang telah kita ikrarkan juga harus mengerahkan
segenap usaha untuk mewujudkannya, jangan hanya omong kosong belaka. Di dalam
sutra disebutkan bahwa “Tidak boleh kurang akan akar kebajikan, berkah
kebajikan, sebab dan kondisi, barulah bisa terlahir di Alam Sukhavati”.
Pintu Dharma ini dipelajari oleh banyak orang tetapi
yang berhasil jumlahnya malah sedikit, bila diteliti dengan seksama ternyata
akar kebajikan dan berkah kebajikan mereka tidak mencukupi. Melafal Amituofo
haruslah menjadikan akar kebajikan dan berkah kebajikan Buddha Amitabha sebagai
milik sendiri, bagaimana cara mengalihkannya, inilah persoalannya.
Di dalam Sutra Usia Tanpa Batas disebutkan bahwa
praktisi yang akar kebajikan dan berkah kebajikannya sudah masak, maka dia akan
sudi menerimanya, sedangkan bagi mereka yang belum masak, meskipun dikasih dia
juga akan menolaknya.
Akar kebajikan dan berkah kebajikan yang masak
bukanlah terjadi secara kebetulan, di dalam Sutra Usia Tanpa Batas tercantum
bahwa Pangeran Ajatasatru dan 500 insan lainnya, pada masa kehidupan lampaunya
telah memberi persembahan kepada para Buddha yang berjumlah 40 miliar banyaknya,
ketika mendengar Buddha Sakyamuni membabarkan Sutra Usia Tanpa Batas, mereka
bertekad bahwa kelak ketika mencapai KeBuddhaan harus serupa dengan Buddha
Amitabha, tetapi masih belum membangkitkan tekad terlahir ke Alam Sukhavati.
Meskipun telah memberi persembahan kepada 40 miliar
Buddha juga masih belum mencukupi akar kebajikannya, sehingga masih belum mampu
membangkitkan keyakinan dan tekadnya secara menyeluruh untuk terlahir ke Alam
Sukhavati.
Ada orang yang begitu mendengar Pintu Dharma
Pelafalan Amituofo segera menerima dan mengamalkannya dengan serius, mereka ini
kebanyakkan adalah Opa Oma yang hidup di perdesaan, orang begini justru sejak
kalpa yang tanpa awal telah memberikan persembahan kepada Para Buddha Tathagata
yang tak terhingga, sehingga akar kebajikan dan berkah kebajikannya telah
masak, melepaskan segala kemelekatan di dunia ini.
Bersamaan dengan akar kebajikan dan berkah kebajikan
diri sendiri yang sudah masak, sekaligus juga menerima dan menjadikan akar
kebajikan dan berkah kebajikan Buddha Amitabha sebagai milik sendiri, maka itu
mana ada lagi alasan gagal terlahir ke Alam Sukhavati? Hal yang paling nyata kelihatan adalah hati
yang bersukacita, di dalam hatinya hanya ada Buddha Amitabha, selain Buddha
Amitabha, tiada lagi hal lainnya yang bisa membuatnya bersukacita. Dengan
melafal Amituofo sedemikian rupa, maka menjadikan tekad agung Buddha Amitabha
sebagai berkah kebajikan diri sendiri.
Dipetik dari : Buku
Ceramah Master Chin Kung
Judul : Penjelasan
Amitabha Sutra Karya Master Ou Yi
佛說阿彌陀經要解講記
(十二)
《經》舍利弗。極樂國土成就如是功德莊嚴。
《解》明上住處生處。種種莊嚴。皆是阿彌陀佛。大願大行。稱性功德之所成就。故能遍嚴四種淨土。普攝十方三世一切凡聖。令往生也。復次佛以大願。作眾生多善根之因。以大行。作眾生多福德之緣。令信願持名者。念念成就如是功德。而皆是已成。非今非當。
西方世界住處是大環境,生處是小環境,皆是阿彌陀佛大願大行稱性功德之所成就。十方諸佛從理上說,智慧德能才藝都是平等的,度眾生之本願亦相同,而接引眾生之方法並不相同,以緣不同,阿彌陀佛與十方眾生,特別有緣,緣與願有關係。雖然四弘誓願「眾生無邊誓願度」天天念,實際並無此心量,只想度本城本國已了不起,還是有限的。一尊佛是以一個大千世界為教區,唯獨阿彌陀佛的願力無量無邊,沒有界限。在因地上發願不同,一切諸佛與某個世界有緣,即到該世界去度化眾生。但是所教化的世界是原來有的,必須遷就該世界既成事實。西方世界是阿彌陀佛所創造,凡欲往生者,須具有信願持名心中清淨之條件,否則往生無望。
阿彌陀佛的願力不可思議,廣大宏深,積功累德,從真如本性流露出來稱性功德之所成就,我們這個世界在理上講是稱性的,在事上講不稱性,因為我們本性有障礙,有見思、塵沙、無明,事事物物確實是稱性的,但是透過這三種煩惱,就變了質,與真性不同。西方的稱性功德有阿彌陀佛本願威神的守護,十方往生的人,人人均得自在,均能自度。所以在西方三種煩惱不生,一切稱性沒有變質。同時也是十方一切諸佛如來,威神加持阿彌陀佛與極樂世界以及每一念佛往生的人。一切諸佛剎土中惟有西方極樂世界永恆保持了稱性功德,沒有一絲毫變質,真真不可思議。我們這個世界是穢土,社會很亂,風氣敗壞,貪贓枉法,比比皆是。所以聰明人真正覺悟,一切放下,一心念佛,求生西方。彌陀大願大行,創建一個美好的修學場所。四種淨土普遍莊嚴,圓融無礙,普攝十方三世一切凡聖令其往生。佛也要往生。天台家講藏、通、別、圓,除圓教佛外,其餘藏通別三佛的果證尚未圓滿,也要往生。有願必須有行,阿彌陀佛四十八願均已圓滿,他已成佛十劫,證明每一願均兌現,同一道理,我們現在是在因地,所發之願也要兌現、盡心盡力去作,絕不能說空話,真有智慧,方便善巧應能與佛相應少許。經上說:「不可以少善根福德因緣,得生彼國。」此法門學的人很多,往生者少,仔細觀察,善根福德不夠。念佛是要把阿彌陀佛的善根福德變成自己的,如何去變,是個問題。無量壽經說,善根福德成熟之人,他肯接受,未成熟者,送給他,他也不要。善根福德成熟絕非偶然,無量壽經中阿闍王子與五百長者過去生中曾經供養四百億佛,聽釋迦佛講無量壽經,希望將來自己成佛也要如阿彌陀佛一樣,並未發往生之願。供養四百億佛的善根尚不夠,未能啟發他的真信切願,實在難說。有些人一聽到念佛法門,立刻接受,認真奉行,信守不渝,多是鄉下的齋公齋婆之流,這樣的人無始劫來供養無量諸佛如來,其善根福德成熟了,已將身心世界一切放下。一念相應與阿彌陀佛大願大行相應,本來自己的善根福德成熟了,同時又將阿彌陀佛的善根福德接收過來加到自己身上,那有不往生的道理呢?成熟的表現是真正第一歡喜,心裏只有阿彌陀佛,除阿彌陀佛之外,沒有其他任何歡喜之事,如此念佛即能把阿彌陀佛的本願變成自己的增上善根,把阿彌陀佛的大行變成自己的增上福德。「非今非當」指阿彌陀佛的功德是已經圓滿成就者,不是現在修的,亦不是當來修的,令信願持名者,念念成就如是功德。此刻念佛人尚未往生,正在修行期間,「一念相應一念佛,念念相應念念佛」,如果相應即與佛心同。
《解》此則以阿彌種種莊嚴。作增上本質。帶起眾生自心。種種莊嚴。全佛即生。全他即自。故曰成就如是功德莊嚴。
佛法經論宗派雖多,歸納起來不外性、相二宗,亦即空、有二宗。此處大師所說阿彌陀佛種種莊嚴,皆為阿彌陀佛稱性功德之所成就,此屬於性宗;作增上本質,帶起眾生自心,種種莊嚴,是屬相宗。所說本質與帶起,可以舉一例作比喻,如照相機內之底片,即是本質,是空空洞洞的,照過一張相之後,影印出來就成了一張照片,就是帶起莊嚴。我們讀了三經一論,本來心裡沒有極樂世界,聽經之後,心裡就有一個極樂世界的印象產生。緣有四種即親因緣、無間緣、所緣緣、增上緣。親因緣即自己的真心本性。與一切諸佛無二無別,自性具足無量功德莊嚴。本性中含藏的種子,無所不包,十法界依正莊嚴,一切萬法皆是自己性中所變現,就是真如本性中本來就有。但單有親因緣,而無後面這三種緣也無法結果,佛家所說的因果,其實是因緣果,一切法皆屬緣生,而非說因生,有因無緣亦不能生。第二個是次第緣亦稱為無間緣。生與佛不同,佛無妄念,正念永遠不斷,我們有妄念,剎那在變。第三個所緣緣,就更不相同,佛所緣是常寂光,我們所緣千變萬化。第四個是增上緣,我們想貪瞋痴慢,妖魔鬼怪給我們作增上緣;想佛,佛給我們作增上緣。物以類聚,人以群分。阿彌陀佛變現的種種莊嚴的淨土是非常殊勝的增上緣,把我們的其餘三緣引發出來,使我們的性德與阿彌陀佛無二無別,性德完全流露出來。阿彌陀佛作一個榜樣是本質。例如無量壽經的四十八願,是阿彌陀佛的本質,我們熟讀四十八願,了解四十八願,然後我們依照阿彌陀佛也發如是大願,引起我們自己心性的願變現出來了。
「全佛即生,全他即自」,此意義廣大無邊,沒有止境,例如說「全事即理,全性即相」,皆同義,如契入此境界,不但煩惱無,生死也無。悟此道理即佛菩薩,迷此道理即凡夫。悟了即一真法界,迷了即十法界。迷的愈深,愈往下墮。「全佛」指佛的本質,西方極樂世界依報正報種種莊嚴,每一往生之人,其性德並未顯露出來,見到阿彌陀佛的境界自然就帶出來了。西方世界如是,我們現前的世界何嘗不如是。我們今天是以大家的業力作增上本質,今天大眾的想法看法作法,均非善業,我們自己本來是善良的,在娑婆待久了,自然就染了許多惡習氣,此是環境使然。西方世界阿彌陀佛是圓圓滿滿的自性,以此種性德作我們的本質,因此到達西方不久即可渲染成殊勝的品德,西方世界與其他世界不同之處在此。「全他即自」之「他」字指「阿彌陀佛」,就是自性彌陀,這就是果,故曰「成就如是功德莊嚴」。大師所用文字不多,講西方世界無論事理性相皆非常透徹,實在是一部難得的好書。
文摘恭錄 — 佛說阿彌陀經要解講記
淨空法師講述